Minggu, Maret 01, 2009

Internet : Definisi, Sejarah dan Manfaatnya

Sebelum kita lebih jauh belajar dan berdiskusi tentang ilmu-ilmu internet, terlebih dahulu kita harus mengetahui apa itu internet, sejarah munculnya internet dan apa saja manfaat internet untuk kehidupan kita.

A. DEFINISI INTERNET

Internet dapat diartikan sebagai jaringan komputer luas dan besar yang mendunia, yaitu menghubungkan pemakai komputer dari suatu negara ke negara lain di seluruh dunia, dimana di dalamnya terdapat berbagai sumber daya informasi dari mulai yang statis hingga yang dinamis dan interaktif.

B. SEJARAH INTERNET

Berikut sejarah kemunculan dan perkembangan internet.

Sejarah internet dimulai pada 1969 ketika Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana caranya menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET. Pada 1970, sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga mereka bisa saling berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan.

Tahun 1972, Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan setahun yang lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga langsung menjadi populer. Pada tahun yang sama, icon @juga diperkenalkan sebagai lambang penting yang menunjukkan "at" atau "pada". Tahun 1973, jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan ke luar Amerika Serikat. Komputer University College di London merupakan komputer pertama yang ada di luar Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada tahun yang sama, dua orang ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah gagasan yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet. Ide ini dipresentasikan untuk pertama kalinya di Universitas Sussex.

Hari bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris berhasil mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network. Pada 1979, Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan newsgroups pertama yang diberi nama USENET. Tahun 1981 France Telecom menciptakan gebrakan dengan meluncurkan telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil berhubungan dengan video link.

Karena komputer yang membentuk jaringan semakin hari semakin banyak, maka dibutuhkan sebuah protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan. Pada tahun 1982 dibentuk Transmission Control Protocol atau TCP dan Internet Protokol atau IP yang kita kenal semua. Sementara itu di Eropa muncul jaringan komputer tandingan yang dikenal dengan Eunet, yang menyediakan jasa jaringan komputer di negara-negara Belanda, Inggris, Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet menyediakan jasa e-mail dan newsgroup USENET.

Untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka pada tahun 1984 diperkenalkan sistem nama domain, yang kini kita kenal dengan DNS atau Domain Name System. Komputer yang tersambung dengan jaringan yang ada sudah melebihi 1000 komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung ke jaringan melonjak 10 kali lipat menjadi 10.000 lebih.

Tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk sebuah jaringan. Tahun 1990 adalah tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan komputer yang lainnya, yang membentuk jaringan itu. Program inilah yang disebut www, atau Worl Wide Web.

Tahun 1992, komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah melampaui sejuta komputer, dan di tahun yang sama muncul istilah surfing the internet. Tahun 1994, situs internet telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya virtual-shopping atau e-retail muncul di internet. Dunia langsung berubah. Di tahun yang sama Yahoo! didirikan, yang juga sekaligus kelahiran Netscape Navigator 1.0.
C. MANFAAT INTERNET

Secara umum ada banyak manfaat yang dapat diperoleh apabila seseorang mempunyai akses ke internet .Berikut ini sebagian dari apa yang tersedia di internet: 1. Informasi untuk kehidupan pribadi :kesehatan, rekreasi, hobby, pengembangan pribadi, rohani, sosial. 2. Informasi untuk kehidupan profesional/pekerja :sains, teknologi, perdagangan, saham, komoditas, berita bisnis, asosiasi profesi, asosiasi bisnis, berbagai forum komunikasi.

Satu hal yang paling menarik ialah keanggotaan internet tidak mengenal batas negara, ras, kelas ekonomi, ideologi atau faktor faktor lain yang biasanya dapat menghambat pertukaran pikiran. Internet adalah suatu komunitas dunia yang sifatnya sangat demokratis serta memiliki kode etik yang dihormati segenap anggotanya. Manfaat internet terutama diperoleh melalui kerjasama antar pribadi atau kelompok tanpa mengenal batas jarak dan waktu.

Untuk lebih meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia, sudah waktunya para profesional Indonesia memanfaatkan jaringan internet dan menjadi bagian dari masyarakat informasi dunia.(Sumber :Eddy Purwanto dan Tim Sub Bag Jaringan Informasi IPTEK, JIIPP, "Pengantar World Wide Web")
Read More......

Bagaimana Menyesuaikan File Ekstensi MS Office 2007 agar Dapat di Buka pada MS Office Versi Sebelumnya?

Banyak teman-teman saya yang menginstal MS Office 2007 pada komputer mereka mengeluh karena file-file dokumennya tidak bisa dibuka pada MS Office versi sebelumnya. Maklum, saat menyimpan dokumen, mereka langsung men-save tanpa mengeset file ekstensinya terlebih dahulu karena sudah terbiasa seperti yang mereka lakukan pada MS Office pada versi-versi sebelumnya. Ada yang mengira file dokumen mereka rusak, adapula yang mengira instalasi MS Office versi lama tersebut trouble sehingga mereka menginstal ulangnya. Mungkin anda juga pernah mengalaminya?

Pada kondisi default aplikasi Microsoft Office 2007 menggunakan file extension yang berbeda dengan aplikasi Microsoft Office versi sebelumnya. Pada MS Office sebelumnya seperti MS Office 97,Office 2000, Office XP dan Office 2003, aplikasinya menggunakan ekstensi .doc untuk Word, .xls untuk Excel dan .ppt untuk Power point. Akan tetapi pada MS Office 2007 menggunakan ekstensi yang berbeda yaitu .docx untuk Word, .xlsx untuk Excel dan .pptx untuk Power point dan ternyata file-file ekstensi pada MS Office 2007 tidak kompatible dengan MS Office sebelumnya.

Pada MS Office 2007 ada option pengaturan yang dapat anda lakukan untuk merubah format penyimpanan default (default saving file format) ke dalam format file yang lebih lama. Maka setelah anda mengeset option tersebut maka ekstensi default milik Office 2007 akan berubah menjadi .doc, .xls dan . ppt. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
  • Klik tombol Start > Program > Microsoft Office 2007 dan kemudian jalankan aplikasi Word anda.
  • Klik pada File Menu, kemudian Klik tombol Word Options untuk option word yang default.
  • Pada panel sebelah kiri pilih opsi Save, maka akan tampak opsi “Customized how documents are saved” .
  • Cari kotak “Save Files in This Format”. Anda diberi pilihan format penyimpanan file dokumen anda. Agar dapat dibaca pada Office versi sebelumnya, silahkan anda pilih opsi “Word 97 – 2003 Document (*.doc)".
  • Selanjutnya klik Ok untuk menyimpan settingan yang baru saja anda lakukan dan silahkan anda tes dulu bagaimana effectnya.

Untuk pengaturan Excel dan Power Point langkahnya sama dengan pengaturan pada word. Selamat Mencoba!
Read More......

Cara Cepat Memahami dan Menguasai Ilmu Komputer

Banyak orang yang ingin belajar komputer tetapi mereka mengaku kesulitan dalam memahaminya. Sebenarnya tidak ada yang sulit jika kita berusaha dan tekun mempelajarinya. Ilmu komputer adalah ilmu teknis sehingga di dalam mempelajarinya dibutuhkan kombinasi antara pengetahuan teori dan praktiknya. Untuk cepat menguasai komputer diperlukan metode belajar sambil memperaktikkannya (learning by doing) agar apa yang anda pelajari lebih mudah dipahami.

Berikut akan saya berikan 3 cara agar anda cepat memahami dan menguasai ilmu komputer dengan baik dan berhasil:

1.Membaca buku-buku komputer.
Membaca adalah cara terbaik untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan kita tentang suatu hal. Begitupula jika anda ingin belajar komputer. Anda harus rajin membaca literatur-literatur tentang komputer. Literatur-literatur bisa berupa buku,majalah, jurnal dan lain-lain. Anda bisa mendapatkan literatur-literatur tersebut dengan membelinya di toko buku, meminjam di perpustakaan atau mencarinya di internet.

2.Mempraktikkannya langsung di depan komputer
Setelah anda membaca berbagai literatur tentang komputer maka sebaiknya anda langsung memperaktikkan apa yang anda baca itu pada PC anda agar pemahaman anda menjadi lebih mantap. Praktik langsung juga membuat anda mudah mengingat apa yang anda pelajari dan memberikan pengalaman sehingga anda menjadi lebih tahu apa itu komputer.

3.Menulis sebuah program komputer
Cara ini dilakukan jika anda mempelajari bahasa pemrograman komputer seperti BASIC,PASCAL,DELPHI, VISUAL BASIC, atau bahasa pemrograman komputer lainnya. Menulis program berarti menciptakan suatu kumpulan perintah yang dapat dimengerti dan diikuti oleh komputer. Perintah-perintah tersebut ditulis dalam syntax-syntax bahasa pemrograman yang digunakan. Dengan menulis program dan mengekskusinya maka anda akan tahu apa dan bagaimana komputer mengolah input yang anda masukkan hingga menghasilkan informasi yang anda butuhkan.

Itulah 3 cara yang dapat anda lakukan untuk lebih cepat memahami dan menguasai komputer. Ketekunan dan usaha yang keras tentu menjadi faktor utama dalam mempelajari komputer. Sering berlatih dengan trial and error akan menyebabkan anda memiliki pengalaman yang cukup untuk mengetahui apa sesungguhnya komputer itu.
Read More......

Pengenalan Komputer

Sebelum kita lebih jauh membahas tentang komputer, sebagai langkah awal kita terlebih dahulu kita harus mengenal apa itu komputer. Ibarat membangun sebuah rumah, yang pertama kali kita lakukan adalah meletakkan pondasinya. Semakin kuat pondasinya maka semakin kuat bangunan rumah kita secara keseluruhan. Begitu pula jika kita akan mempelajari komputer. Perkenalan kita dengan komputer dimaksudkan untuk memberikan pemahaman yang cukup sebelum kita mempelajari ilmu komputer lebih lanjut. Adapun hal-hal yang akan kita bahas dalam pengenalan komputer ini adalah:

A. DEFINISI KOMPUTER

Saya yakin anda semua sudah tahu dengan komputer karena saat inipun anda sedang menggunakannya untuk membaca artikel saya. Jika anda ditanya tentang apa itu komputer, anda mungkin akan menjawab bahwa komputer adalah seperangkat alat yang terdiri dari CPU, monitor dan perangkat-perangkat pendukung lainnya. Jawaban tersebut tidak salah jika anda melihat komputer dari segi fisiknya. Namun sebenarnya komputer itu memiliki arti yang luas dan setiap orang yang berbeda akan memiliki jawaban yang berbeda pula.

Istilah komputer (computer) diambil dari bahasa latin yaitu computare yang berarti menghitung (to compute atau reckon). Kemudian diadaptasi pengucapannya menjadi computer atau dalam istilah Indonesianya Komputer. Selanjutnya definisi komputer terus mengalami perkembangan sesuai dengan kemajuan teknologi dan fungsi komputer itu sendiri.

Definisi komputer menurut beberapa buku komputer populer yang pernah saya baca dapat disimpulkan bahwa komputer adalah suatu peralatan elektronik yang beroperasi secara otomatis, dapat menerima input data atau informasi, mengolahnya menggunakan instruksi-instruksi program yang tersimpan di memori komputer (stored program), menyimpan data dan informasi hasil pengolahan dan menampilkannya jika dibutuhkan. Sedangkan yang dimaksud dengan program adalah kompulan instruksi atau perintah yang sudah di instal ke dalam memori komputer agar komputer dapat melakukan fungsinya sesuai dengan instruksi yang diberikan

B. SIKLUS PENGOLAHAN DATA

Suatu Proses pengolahan data terdiri dari 3 tahapan dasar yang disebut dengan siklus pengolahan data (data processing cycle). Gambaran siklus pengolahan data adalah seperti blog diagram dibawah ini:



Tiga tahap dasar dari siklus pengolahan data diatas dapat dikembangkan lebih lanjut (expanded data processing cycle). 3 tahapan diatas dapat ditambahkan menjadi lebih banyak lagi sesuai kebutuhan. Gambarannya seperti blog diagaram dibawah ini:



Keterangan dari blog diagram:
Origination. Tahapan ini berhubungan dengan proses dari pengumpulan data yang biasnya merupakan proses pencatatan (recording), data ke dokumen dasar.

Input . Tahap ini merupakan proses memasukkan data ke dalam sistem komputer lewat input device.

Processing. Tahap ini merupakan proses pengolahan dari data yang sudah dimasukkan yang dilakukan oleh processing device yang berupa penghitungan, membandingkan, mengkalsifikasikan, mengurutkan, mengendalikan atau mencari di memori.

Output. Tahap ini merupakan proses menghasilkan output dari hasil pengolahan data ke output device yang berupa informasi hasil pengolahan.

Distribution. Tahap ini merupakan proses dari distribusi output hasil pengolahan kepada pihak yang berhak dan membutuhkan informasi.

Storage. Tahap ini merupakan proses perekaman hasil pengolahan ke alat penyimpan (storage device) dan dapat dipergunakan kembali sebagai input untuk proses selanjutnya. Dua anak panah yang berlawanan arah menunjukkan hasil pengolahan dapat disimpan atau diambil kembali jika dibutuhkan untuk pengolahan data selanjutnya.

C. SISTEM KOMPUTER


Supaya komputer dapat digunakan untuk mengolah data maka harus berbentuk sistem komputer (computer system). Sistem adalah jaringan dari elemen-elemen yang saling berhubungan secara fungsi dan membentuk satu-kesatuan untuk melaksanakan suatu tujuan pokok dari sistem tersebut.

Tujuan pokok dari sistem komputer adalah mengolah data untuk menghasilkan informasi. Supaya tujuan pokok tersebut terlaksana, maka harus ada elemen-elemen yang mendukungnya. Elemen-elemen dari sistem komputer adalah software,hardware dan brainware.

Ketiga elemen dari sistem komputer itu harus saling berhubungan dan membentuk satu kesatuan. Hardware tanpa adanya software maka tidak akan berfungsi seperti yang diharapkan. Hardware akan berfungsi jika ada software yang memberikannya perintah. Softwarepun tidak akan berguna jika tidak ada hardware. Hardware dan softwarepun akan bekerja jika ada brainware yang mengoperasikannya.

*Artikel ini dikutip dan diadaptasi dari buku “Pengenalan komputer” Tulisan Jogiyanto Hartono, MBA, Ph.D, Dosen Tetap UGM, Penerbit ANDI, Yogyakarta (1999)
Read More......